Daftar Isi
Penggunaan data begitu penting, apalagi ketika akan meneliti sesuatu atau mencari suatu fakta. Dalam hidup bernegara, data statistik tentu sangat penting untuk melihat seberapa banyak atau jumlah hal yang diteliti. Dalam perkuliahan, ilmu mempelajari statistika seperti ini pun dibedakan dalam jurusan tersendiri.
Berikut ini penjelasan lengkap tentang Jurusan Statistika dan bagaimana prospek pekerjaan untuk lulusan Jurusan Statistika?
Bagaimana Kuliah di Jurusan Statistika?
Statistika dapat dikatakan ilmu yang berhubungan erat dengan data. Di Jurusan Statistika ini nantinya kamu akan mempelajari bagaimana cara mengumpulkan, merencanakan, menganalisis, mengolah, menginterpretasi, menabulasi, menggolongkan, mencari keterangan data, hingga mempresentasikan data. Nantinya, data yang berupa angka – angka ini diolah menjadi suatu informasi.
Dalam kehidupan sehari – hari, banyak sekali data yang harus diolah dan dijadikan suatu analisa yang berguna. Tujuan dari analisa dan pengolahan data ini adalah untuk suatu kemajuan hingga prediksi akan keadaan masa depan. Oleh karena itu, data akurat dari statistika ini sangat penting karena dijadikan bahan acuan untuk prediksi masa depan.
Data yang digunakan pun bermacam – macam. Misalnya, data penjualan tahun yang berjalan, data tersebut diolah kemudian disajikan untuk mengambil keputusan. Misalnya juga data pertumbuhan penduduk di suatu daerah, yang mana diteliti terjadinya penurunan atau kenaikan penduduk. Selain dapat diprediksi apa yang akan terjadi tahun – tahun berikutnya, data ini juga dapat menjadi bahan penelitian mengapa terjadi penurunan atau kenaikan penduduk.
Proses Belajar dan Mata Kuliah yang Dipelajari di Jurusan Statistika
Untuk dapat menyelesaikan kuliah di Jurusan Statistika, kamu memerlukan sedikitnya 7 semester. Dimana untuk dapat lulus, kamu harus mengambil minimal 19 SKS mata kuliah pilihan yang tersedia.
Baca juga: Mengenal Jurusan Kimia
Di Jurusan Statistika, kamu akan mempelajari tentang Kalkulus, Metode Statistika, Aljabar Linear untuk Statistika, Algoritma Pemrograman, Dasar – Dasar Manajemen Bencana, Probabilitas, Basis Data, Ancaman Bencana, Teknik Sampling, Analisis Data Eksploratif, Statistika Matematika, Sistem Informasi Manajemen, Data Mining, Sistem Informasi Geografi, hingga Komputasi Statistika.
Selain mata kuliah matematika dan statistika, di Jurusan Statistika juga kamu akan mempelajari mata kuliah lain seperti Kewirausahaan, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, serta Pendidikan Pancasila. Dan selain teori, kamu juga harus melakukan praktek di setiap semesternya.
Perbedaan Statistika dengan Statistik
Mungkin sebagian dari kamu masih bingung apa bedanya statistika dengan statistik. Statistika merupakan ilmu yang berkenaan dengan data, sementara statistik merupakan data, informasi, dan hasil penerapan algoritma statistika di suatu data.
Memang, di mata kuliah statistika dipelajari semua di Jurusan Matematika. Namun tentu tidak semuanya dan di Jurusan Statistika kamu akan mendapatkan mata kuliah yang berkenaan dengan statistika lebih lengkap.
Jurusan Statistika Cocok untuk Siapa?
Untuk kamu yang senang dalam hal perhitungan dan analisis data, Jurusan Statistika tentu akan sangat cocok untukmu. Apalagi, jika kamu berniat untuk berkarir di bidang statistika.
Baca juga: Mengenal Jurusan Matematika
Prospek Kerja Lulusan Statistika
Prospek pekerjaan bagi lulusan Jurusan Statistika sangat terbuka lebar. Kamu dapat bekerja di berbagai bidang, seperti perusahaan sebagai analis. Bekerja di pemerintahan, dengan menjadi PNS ataupun non PNS, misalnya di BPS, BKKBN, atau instansi pemerintah lainnya. Di bidang perbankan pun membutuhkan lulusan Jurusan Statistika. Menjadi tenaga pendidik di bidang statistika pun merupakan prospek lowongan pekerjaan bagi lulusan Jurusan Statistika.
Your point of view caught my eye and was very interesting. Thanks. I have a question for you.
Can you be more specific about the content of your article? After reading it, I still have some doubts. Hope you can help me.