Tempat makan enak di Depok sebenarnya sangat banyak. Hanya saja, tidak semua ramah dengan kantong mahasiswa. Sebagai mahasiswa, meskipun makanan merupakan kebutuhan pokok, namun budget untuk ini sangatlah terbatas.
Sementara, selera kuliner yang lezat tetap menjadi prioritas bagi lidah. Nah, buat Kamu yang ingin tetap makan enak dengan harga sesuai kantong, jangan khawatir. Berikut ini beberapa rekomendasi tempat makan enak yang bisa Kamu kunjungi di sekitar Depok.
Warung Sasari
Di tempat ini, tersedia berbagai macam sayuran dan lauk, seperti telur, daging, bahkan mi instan. Masalah harga, dijamin sangat terjangkau untuk para mahasiswa. Sebenarnya, tempat makan ini hanya seperti warteg pada umumnya. Hanya saja, selain aneka sayurnya yang lengkap dan harganya yang miring, tempat makan ini juga cukup bersih.
Tak heran jika banyak mahasiswa yang menjadikan tempat ini sebagai persinggahan kamulan setelah pusing karena tugas kuliah atau di masa-masa genting untuk mengisi perut. Sebab, di sini kamu bisa menyesuaikan pemilihan menu berdasarkan budget yang dimiliki.
Baca juga: Jalur Masuk di UI yang Wajib Diketahui Calon Mahasiswa
Ayam Penyet Margo
Bagi Kamu penggemar penyetan, menu ayam penyet tentu menjadi idola Kamu. Tenang, di Depok juga ada tempat makan yang khusus menyajikan penyetan, baik ayam, bebek, iga, kambing, bahkan ikan, yaitu Ayam Penyet Margo.
Hanya dengan tambahan nasi, sambal yang super pedas, dan lalapan menyegarkan, selera makan akan langsung bangkit. Ayam penyet di tempat ini mempunyai keistimewaan dibanding tempat lain.
Selain rasanya lauknya yang gurih, sambalnya cukup menggoyang lidah penikmatnya. Uniknya lagi, tangkai cabai rawit yang digunakan untuk membuat sambal juga ikut disertakan saat menguleknya. Ini sebagai pertanda bahwa cabai yang dipakai masih segar. Hemmm… yummy
Pecel Lele
Tidak jauh berbeda dengan ayam penyet, kamu juga bisa menikmati pecel lele di Depok. Sama seperti daerah lainnya, sajian pecel lele sebenarnya hanya menghidangkan gorengan atau bakaran lele sebagai teman nasi panas. Untuk semakin menggugah selera makan, disertakan sambal dan lalapan.
Harganya pun bisa lebih murah dibanding dengan ayam penyet. Plusnya lagi, untuk warung lele tertentu, ada beberapa modifikasi sajian lele ditawarkan, sebagai contoh lele saus padang, lele crispy, hingga lele fillet. Tak heran jika banyak mahasiswa yang memilih lari ke tempat makan ini. Biasanya, tempat ini juga sangat nyaman digunakan untuk nongkrong bersama teman-teman. Masalah harga, so pasti dijamin tidak akan menguras kantong Kamu.
Warung Pasta
Bagi yang gemar dengan kuliner Barat, seperti pasta, di Depok kamu bisa menemukannya. Uniknya, meskipun konsep yang diusung adalah makanan ala luar negeri, namun harga yang ditawarkan cukup murah. Berbagai menu pun disajikan, mulai dari appetizer, pizza, pasta, hingga sup. Lebih nyaman lagi karena tempat makan ini juga menyediakan area yang cukup luas dengan tiga lantai, sangat pas buat kamu dan teman-teman untuk nongkrong sekaligus menikmati pemkamungan hijau yang ada di bawahnya.
Sebenarnya, masih banyak tempat makan lainnya yang juga bisa kamu coba di Depok. Kamu bisa melakukan survei sendiri atau meminta rekomendasi teman. Intinya, apa pun makanan yang kamu sukai, di Depok menyediakan semuanya.
Masalah harga, jangan khawatir. Banyak warung makan yang memberikan harga cukup bersahabat dengan kantong mahasiswa. Soal rasa juga tidak akan kalah dengan makanan mahal. So, apa pilihan makanan kamu? Silakan pilih sendiri di salah satu tempat makan enak di Depok.
Thanks for sharing. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good.
I don’t think the title of your article matches the content lol. Just kidding, mainly because I had some doubts after reading the article.