cv
Sumber: Tobias Herrmann dari Pixabay

Tips CV Agar Diterima Kerja

Posted on

Tips CV agar diterima kerja kali ini cocok bagi kamu yang sedang berada jalan buntu karena gagal dalam tahap pembuatan CV berkali – kali. Melihat perkembangan digital yang pesat, membuat pencarian kerja kini dilakukan dengan akses online. Biasanya diawali dengan pendaftaran dan disusul dengan pemenuhan berkas yang dilalui bila tahap awal dinyatakan lolos. Namun, tidak sedikit yang melakukan kesalahan dirasa sangat sepele. Berikut beberapa referensi tambahan untuk kamu berupa tips cv agar diterima kerja.

cv
Sumber: Tobias Herrmann dari Pixabay

Proses pencarian kerja yang ketat, membuat banyak pelamar kerja harus berlomba dengan yang lain. Salah satu hal yang bisa dianggap fatal adalah proses awal dalam pengajuan diri untuk melamar, yaitu proses penulisan CV. Sehingga sebelum mengirim CV, setidaknya proses penulisan CV sudah melengkapi hal – hal berikut:

Harus mencari tahu mau kirim CV kemana

Sebelum benar – benar mengirim CV, setidaknya kita harus sudah mengantongi banyak data yang jelas tentang kantor atau perusahaan yang kita tuju. Selain itu penulisan tujuan pada kop surat juga harus jelas.

Penting banget untuk tahu posisi kerja

Masih banyak yang melakukan kesalah yang terlihat sepele ini. Tidak sedikit yang mencantumkan bahwa bersedia ditempatkan di bagian mana saja yang tersedia di perusahaan. Hal tersebut bukan salah, namun bagi banyak perusahaan terutama perusahaan yang besar, hal tersebut biasanya dirasa kurang meyakinkan kerena kita dianggap tidak punya spesifikasi terhadap pekerjaan.

Hal demikian justru merugikan bagi pihak pelamar. Alih – alih merasa hal tersebut adalah poin tambahan, bisa jadi hal tersebut ternyata adalah bumerang bagi pelamar kerja. Sehingga spesifikasi dalam penulisan posisi kerja harus diperjelas dalam membuat CV.

Pastikan melengkapi persyaratan

Seringkali perusahaan menempatkan waktu pencarian pekerja baru tidak memakan waktu yang lama. Hal ini tentu berdampak pada ketatnya system recruitment yang biasanya dibuat dengan berbagai macam kriteria. Ini dimaksudkan agar dalam proses seleksi pelamar kerja lebih efisien dan relative singkat. Sehingga sebaiknya bagi pelamar hendaknya sudah benar – benar melengkapi persyaratan sesuai yang dibutuhkan oleh perusahaan terkait.

Bila ketiga hal tersebut dirasa sudah lengkap, langkah selanjutnya yang tidak kalah penting adalah proses pengiriman CV. Segala hal yang sudah mengacu pada basis mobile, membuat proses pengiriman CV juga ikut memakai media online yaitu dengan pengiriman email. Tidak sedikit pula perusahaan yang menjadikan proses ini sebagai seleksi alam.

Biasanya perusahaan yang sudah besar sangat detail terhadap dalam penilaian proses ini, sehingga melalui beberapa langkah di bawah ini, diharap dapat memberikan referensi dalam preoses pengiriman CV yang baik. Berikut referensi pengiriman tips cv agar diterima kerja:

Perkenalan dan kelengkapan

Sebaiknya dalam mengirimkan email CV, pelamar dapat memberikan perkenalan terlebih dahulu. Ibaratnya, tak kenal maka tak sayang. Hal ini memiliki dapat memberi kesan pertama yang baik. Selain itu, harus diingat untuk juga melengkapi berkas lain yang disyaratkan oleh perusahaan.

Baca juga: Pahami Pertanyaan Wawancara Kerja

Penulisan CV yang bagus, mengurangi kesalahan penulisan

Setelah membuat CV, hendaknya dibaca kembali dari awal, sehingga mengurangi kesalahan penulisan yang bisa jadi mengurangi penilaian karena dianggap kurang cakap dan membuat pembaca tidak nyaman.

Pengiriman CV secara personal

Kesalahan yang cukup lumrah dilakukan para pelamar adalah memakai template CV yang banyak diunduh di laman web, sehingga terkesan hanya copy paste dan bisa jadi mengurangi penilaian karena kurang kreatif dalam bekerja.

Perlu menyertakan portofolio untuk menambah penilaian

Tidak ada salahnya jika kita sebagai pelamar dapat menyertakan portofolio yang biasanya berisi kemampuan lebih yang kita miliki dalam bentuk berbagai macam file. Bagi banyak perusahaan, hal ini bisa jadi suatu yang dipertimbangkan untuk dapat maju ke langkah selanjutnya.

Selain mengutip referensi tips cv agar diterima kerja diatas, tambahkan referensi lain dengan perbanyak diskusi dengan teman, terutama yang sudah berasil lolos pada tahap pembuatan CV ini.

Selamat mencari pekerjaan, semoga sesuai harapanmu!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *