sastra jepang

5 Jurusan Sastra Jepang Terbaik di Indonesia

Posted on

Konnichiwa…! Halo semuanya! Ayooo… di sini siapa yang suka banget sama anime? Keren banget ya kalo kita perhatiin anime-anime Jepang itu. Apalagi Jepang identik dengan kotanya yang modern, banyak alat-alat canggih, gaya hidup yang disiplin, makanan-makanan unik, dan banyak banget deh hal menarik di Negeri Sakura ini.

Kalian yang suka banget dengan dunia per-anime-an Jepang, pasti sedikit-sedikit tau dong istilah-istilah bahasa Jepang. Buat kalian yang suka banget sama Jepang, mau mengasah kemahiran berbahasa Jepang, dan mau tau tentang budaya Jepang lebih dalam, Jurusan Sastra Jepang cocok banget nih buat kamu.

Buat kamu yang ingin melanjutkan ke jenjang perkuliahan dan mau masuk Jurusan Sastra Jepang, ada nih daftar nama-nama kampus yang sudah terjamin kualitasnya. Tidak hanya itu, Jurusan Sastra Jepang di kampus-kampus ini merupakan yang terbaik di Indonesia loh. Mau tau ada di kampus mana aja? Yuk, simak penjelasan di bawah ini.

1.Universitas Gadjah Mada

sastra jepang UGM
Sumber: edukasi.kompas.com

Wah, kepopuleran kampus UGM gak diragukan lagi tentunya. Ada banyak alumni dari kampus ini yang menjadi orang penting di negeri ini. Oh ya, Jurusan Sastra Jepang UGM sudah mengantongi akreditasi A oleh BAN-PT. Sedikit informasi nih, di Jurusan Sastra Jepang UGM ini kamu wajib mengikuti tes Japanese Langusge Profiency Test agar bisa lulus dari jurusan ini. Daya tampung untuk Jurusan Sastra Jepang, UGM menerima sebanyak 8 mahasiswa jalur SNMPTN dan 14 jalur SBMPTN.

2. Universitas Indonesia

sastra jepang UI
Sumber: surabaya.kompas.com

Menjadi salah satu kampus terfavorit dan terbaik di Indonesia, udah pasti Jurusan Sastra Jepang UI ini terjamin kualitasnya. Jurusan Sastra Jepang UI ini juga punya event yang super besar dan terkenal banget loh namanya GJUI (Gelar Jepang Universitas Indonesia).

Terus kalo kamu pilih jurusan ini, kamu akan mendapatkan mata kuliah, di antaranya Etos dan Pandangan Hidup Orang Jepang, Sejarah Diplomasi Jepang, Fonologi Jepang, dan banyak lagi. Daya tampung untuk jurusan ini sebanyak 15 mahasiswa jalur SNMPTN. Sedangkan untuk jalur SBMPTN diterima sebanyak 20 mahasiswa dari 1000 orang lebih pendaftar.

Baca juga: Jurusan Buat Anak IPS

3. Universitas Diponegoro

sastra jepang UNDIP
Sumber: mojok.co

Kampus yang berlokasi di Semarang ini, juga menjadi kampus dengan Jurusan Sastra Jepang terbaik di Indonesia dan terakreditasi A. Penamaan Jurusan Sastra Jepang di Universitas Diponegoro ini sedikit berbeda, yaitu Jurusan Bahasa dan Kebudayaan Jepang. Di kampus ini, jurusan bahasa Jepang dibuka dalam dua program yaitu D3 dan S1. Jurusan Sastra Jepang di Undip ini menampung sebanyak 16 orang untuk jalur SNMPTN. Sedangkan untuk jalur SBMPTN mahasiswa yang diterima sebanyak 40 orang.

4. Universitas Brawijaya

sastra jepang UB
Sumber: ayokuliah.id

Yap, berikutnya kampus dengan Jurusan Sastra Jepang terbaik dipegang oleh Universitas Brawijaya. Jurusan Sastra Jepang di sini sudah dibuka sejak tahun 2007. Di tahun yang sama pula, jurusan ini mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT. Selain itu, Jurusan Sastra Jepang UB atau Unbraw ini memiliki dua program kelas, yaitu regular dan internasional. Jumlah mahasiswa yang diterima di Jurusan Sastra Jepang UB/Unbraw sekitar 80 orang yang masuk melalui jalur SNMPTN, SBMPTN, dan SMUB (ujian mandiri).

Baca juga: Mengenal Jurusan Sastra Jepang

5. Universitas Airlangga

sastra jepang UNAIR
Sumber: wikipedia.org

Kampus lainnya di Jawa Timur dengan Jurusan Sastra Jepang terbaik di Indonesia, yaitu Universitas Airlangga. Di Unair, Jurusan Sastra Jepang baru dibuka pada tahun 2006. Universitas Airlangga juga bekerja sama dengan beberapa lembaga Jepang untuk meningkatkan kualitas belajar mengajar di Jurusan Sastra Jepang.

Hebatnya lagi, menurut perhitungan yang dilakukan oleh pihak Unair, 80% lulusan Sastra Jepang Unair telah banyak yang bekerja di perusahaan Jepang. Daya tampung untuk Jurusan Sastra Jepang, kampus ini menerima 21 orang jalur SNMPTN dan 28 orang jalur SBMPTN.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *