perawat
Sumber: karirgogo.com

Mitos dan Fakta Jurusan Keperawatan

Posted on

Ada banyak mitos dan fakta jurusan keperawatan, ada yang unik dan ada juga yang serius. Bagi kamu para mahasiswa di jurusan keperawatan, beberapa fakta unik mengenai dunia keperawatan berikut ini berikut ini ada beberapa fakta dan mitos unik yang perlu diketahui mengenai dunia yang sedang digeluti. Apa saja? Simak ulasan berikut ini.

perawat
Sumber: karirgogo.com

Perawat adalah orang yang gagal menjadi dokter

Satu dari mitos yang kurang menyenangkan dari dunia keperawatan adalah mitos ini. Mitos ini memang banyak muncul dalam dunia keperawatan, mengapa? Hal ini disebabkan karena kebanyakan orang yang menjadi perawat memang ingin masuk ke dunia kesehatan. Dunia kesehatan memang merupakan dunia yang memiliki masa depan yang cerah.

Hal inilah yang menyebabkan banyak orang ingin menjadi bagian darinya. Tapi apakah semua perawat adalah mereka yang ingin menjadi dokter tapi gagal? Tentu saja tidak! Jadi kamu yang sekarang masuk ke jurusan keperawatan dan dianggap seperti ini tidak perlu berkecil hati ya! Luruskan niat dan tujuan kamu supaya bisa lebih fokus dalam pembelajaran dan sukses ke depannya.

Baca juga: 5 Jurusan Keperawatan Terbaik

Sejarah perawat pertama : TIDAK BOLEH MENIKAH!

Untung saja fakta unik yang satu ini tidak diberlakukan kembali ya! Ya dahulu pada masa tenaga perawat pertama, perawat tidak diijinkan untuk menikah. Hal ini terjadi pada 100 tahun silam tepatnya sekitar tahun 1919. Pada masa tersebut para perawat di Inggris tidak memiliki ijin untuk menikah, apalagi hamil atau memiliki anak. Hal ini sangat keras dilarang oleh pemerintah. Tapi, setelah beberapa tahun setelah banyak hal berubah, aturan ini tidak lagi diberlakukan. Jika aturan ini diberlakukan, maukah kamu semua masuk ke jurusan keperawatan? Bagi mereka yang memang memiliki niatan untuk mengabdi hal ini tentu saja bukan hambatan bukan?

Jurusan keperawatan ternyata memiliki gelar master

Satu lagi mitos dan fakta jurusan keperawatan yang belum banyak kita ketahui adalah mengenai tingkatan pendidikan jurusan keperawatan yang satu ini.

Di Indonesia, jurasan keperawatan biasanya hanya berupa akademi atau paling banter adalah jurusan strata 1. Namun tahukah kamu, ternyata jurusan pendidikan keperawatan ada juga yang mencapai master? Ya ternyata ada juga gelar master untuk jurusan keperawatan yang bisa kamu tempuh jika kamu memiliki minat yang tinggi mengenai dunia keperawatan ini.

Bahkan ada juga gelar spesialis dan juga doktor keperawatan. Pendidikan-pendidikan yang tinggi untuk gelar keperawatan ini tentunya merupakan salah satu bukti bahwa mereka yang menjalani pendidikan di keperawatan ada juga yang memiliki passion tersendiri bukan? Jika tidak jatuh cinta dengan dunia keperawatan mana mungkin mengambil pendidikan setinggi ini untuk merawat orang?

Sekolah gelar Master keperawatan pertama

Sebagai salah satu pekerjaan yang ada di masyarakat tentunya sebuah keperawatan juga memiliki jenis pendidikan tersendiri. Pendidikan memang penting untuk mempersiapkan tenaga kerja yang lebih kuat dan lebih baik dalam menjalankan pekerjaannya. Tapi kamu yang bersekolah di jurusan keperawatan, tahukah kamu pendidikan pertama dengan gelar master di dunia ini ada dimana? Ternyata pendidikan gelar master untuk keperawatan ini sudah ada sejak tahun 1956.

Baca juga: Mengenal Jurusan Keperawatan

Pendidikan keperawatan untuk gelar master ini pertama kali di tawarkan oleh universitas Coloumbia. Jadi bagi kamu yang bekerja sebagai perawat dan ingin pendidikan yang lebih baik dan memiliki dana yang lebih untuk mengenyam pendidikan, maka kamu bisa mencoba pendidikan master di universitas ini. Hal ini merupakan mitos dan fakta jurusan keperawatan penutup untuk artikel ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *