Daftar Isi
Banyak yang mengatakan bahwa sekarang mencari pekerjaan itu sangatlah sulit. Sekarang ini, jumlah SDM yang dibutuhkan di suatu perusahaan dengan jumlah masyarakat yang membutuhkan pekerjaan, sangatlah tidak sebanding. Ya, memang bukan rahasia umum lagi, di zaman serba canggih ini banyak perusahaan membutuhkan orang-orang dengan kualifikasi yang tinggi. Misalnya saja lancar berbahasa Inggris, menguasai beberapa software, lulusan PTN, dan sebagainya. Tidak jarang dari mereka yang tidak lolos kualifikasi.
Nah, buat kalian para millenilas yang hidup di zaman canggih ini, tentunya kalian dituntut untuk hidup lebih kreatif. Yap, salah satu cara “bertahan hidup” di abad ini, yaitu dengan menciptakan karya-karya inovatif. Jika kalian sulit untuk menemukan pekerjaan, maka inilah saatnya kalian berinovasi membuka peluang usaha kalian sendiri.
Buat kalian yang tertarik untuk membuka usaha atau bisnis sendiri dari nol, lalu ingin menempuh sekolah bisnis terlebih dulu, berikut ini ada rekomendasi sekolah bisnis terbaik yang ada di Indonesia.
Sekolah Bisnis dan Manajemen ITB
Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM) ini sebenarnya sudah ada sejak tahun 1980-an. Namun, SBM ini secara resmi didirikan di lingkungan ITB pada tahun 2003. SBM ITB ini memiliki empat program jenjang pendidikan, yaitu Bachelor, Master, Doctor, dan Non-Degree. Pada Bachelor Program, SBM ITB membuka sebanyak dua jurusan, yaitu Management dan Entrepreneurship. Jika kalian berminat untuk masuk SBM ITB ini, kalian harus melewati serangkaian proses seleksi, salah satunya memiliki skor TOEFL 450 atau skor IELTS sebesar 5.0.
Prasetiya Mulya Business School
Kampus khusus bisnis terbaik lainnya yang gak kalah terkenal adalah Prasetiya Mulya Business School. Prasetiya Mulya Business School ini berlokasi di kawasan bisnis BSD, Tangerang Selatan. Kampus ini membuka dua program jenjang pendidikan, yaitu program sarjana dan magister. Bagi kalian yang ingin kuliah S1 di sini, ada banyak jurusan yang dibuka oleh Prasetiya Mulya Business School.
Baca juga: Mengenal Jurusan Administrasi Bisnis
Adapun jurusan untuk jenjang S1, di antaranya ada Akuntansi, Bisnis, Pemasaran, Keuangan dan Perbankan, Bisnis Ekonomi, Hukum Bisnis Internasional, dan Bisnis Perhotelan. Lalu, untuk yang ingin melanjutkan S2 di sini, kampus ini hanya membuka satu program saja, yaitu Magister Manajemen.
Binus Business School
Binus Business School (BBS) merupakan sekolah bisnis atau kampus yang didirikan oleh Yayasan Bina Nusantara. Kampus ini sangat memberikan kebebasan dalam berinovasi. Binus Business School memiliki empat program jenjang pendidikan, yaitu Undergraduate Program, Undergraduate International Program, Master Program, dan Doctor Program.
Bagi kalian yang ingin masuk ke kampus ini, untuk Undegarduate Program, BBS membuka 5 jurusan. Kelima jurusan tersebut di antaranya ada, Business Creation, Business Management, International Busniss Management, Global Business Marketing, dan Management. Selain itu, BBS ini juga telah mendapatlan akreditasi A oleh BAN-PT.
IPMI International Business School
Sekolah bisnis terbaik selanjutnya, yaitu IPMI International Business School. Kampus berlokasi di Pancoran, Jakarta Selatan. IPMI International Business School sudah didirikan sejak tahun 1984. Kampus ini sudah tidak diragukan lagi kualitasnya karena IPMI International Business School telah menjadi salah satu kampus atau sekolah bisnis terkemuka di Indonesia.
IPMI International Business School ini pun juga telah diakui dan banyak bekerja sama dengan kampus di berbagai dunia, seperti Melbourne Business School, Burgundy School of Business, dan masih banyak lagi.
Baca juga: 5 Jurusan Pariwisata Terbaik di Indonesia
Young Entrepreneurs Academy Indonesia
Pada tahun 2003, PT Momentum Entrepreneur Mindset membuka suatu lembaga pendidikan bernama Young Entrepreneurs Academy Indonesia. Awalnya, sekolah ini berlokasi di Batam, namun pada tahun 2009 dipindahkan ke Bandung. Young Entrepreneurs Academy Indonesia memiliki empat program, yaitu YEA Reguler, YEA Virtual, YEA XPro, dan Entrepreneur Camp. Jika kalian memilih YEA, kalian hanya perlu belajar selama 6 bulan saja loh untuk jadi pengusaha. Menarik bukan!
I don’t think the title of your article matches the content lol. Just kidding, mainly because I had some doubts after reading the article.
Thanks for sharing. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good.
The majority of patients with type 2 diabetes are diagnosed at a relatively late stage of a long, pathological process that has its origins in the patient s genotype or perhaps intrauterine experience, and develops and progresses over many years buy priligy paypal DEXA Scan Test