Sumber: pristinehome.com.au

6 Tips Membersihkan Dapur

Posted on

Dapur menjadi tempat yang harus selalu bersih, karena disanalah tempat makanan disiapkan. Makanan sehat yang dikonsumsi oleh seluruh keluarga. Namun, justru tempat tersebut seringkali cepat kotor, dan jika tidak dibiarkan akan membuat kondisi semakin memburuk.

Kotoran dari minyak, cipratan saat memasak, remahan bahan makanan, jika dibiarkan akan semakin memperparah keadaan. Menjadi busuk dan mengundang hewan – hewan seperti tikus, kecoa, kutu, hingga belatung. Belum lagi area bak cuci piring yang akan bau apabila tidak segera mencuci piring dan membuang sisa makanan.

Tapi tenang, setiap masalah ada solusinya. Begitu juga masalah dapur yang kosong. Dan berikut ini tips membersihkan dapur supaya bersih dan sehat.

6 tips membersihkan dapur:

Lap semua Bagian

Sumber: Monfocus dari Pixabay

Bagian permukaan di dapur tentu sangat rawan kotor. Bisa kotor karena cipratan bahan makanan, tumpahan makanan, atau debu. Oleh karena itu, penting untuk mengelap semua bagian hingga bersih. Bagian – bagian ini termasuk juga bagian sela – sela yang sulit dijangkau.

Awali mengelap dengan kain kering, kemudian basahi kain. Kamu bisa mengelap bagian – bagian permukaan dengan kain yang dibasahi dengan air saja, atau dengan cairan pembersih, atau bisa juga dengan larutan air soda atau cuka putih untuk bagian yang terbuat dari stainless steel.

Baca juga: 6 Tips Merancang Rumah Minimalis

Membersihkan Kompor

Sumber: learn.compactappliance.com

Tentunya bagian kompor inilah yang paling kotor, karena menjadi barang utama yang digunakan untuk memasak. Cipratan bekas makanan yang dimasak harus segera dibersihkan. Oleh karena itu, lap lah kompor setelah memasak. Pertama – tama, lap dulu dengan kain kering. Lalu gunakan spon dan cairan pembersih untuk sentuhan selanjutnya.

Tidak hanya kompor, area sekitar kompor dan bagian bawah kompor pun harus dibersihkan. Begitu juga dinding di sekitar kompor, karena tak jarang juga ada percikan bekas makanan di sana.

Membersihkan Kulkas

Sumber: thespruce.com

Yang membuat dapur bau salah satunya juga dikarenakan isi kulkas. Biasanya, kita seringkali lupa membuang makanan atau bahan makanan yang sudah kadaluarsa. Dan baru membuangnya ketika sudah busuk, seperti sayur dan buah misalnya.

Oleh karena itu, perlu adanya pembersihan kulkas setiap minggu. Caranya dengan melepas bagian – bagian kulkas yang mudah dilepas. Kemudian, rendam bagian tersebut dalam ember yang diisi dengan air panas dan cairan pencuci piring.

Selama direndam, bersihkan isi kulkas dengan mengeluarkan semua makanan terlebih dahulu. Lap semua bagian, dan jangan lupa bersihkan freezer dengan membuang bunga es. Setelah semua bersih, bagian dalam dan bagian yang direndam bersih, masukkan kembali dan susun kembali makanan di dalam kulkas.

Membersihkan Tempat Sampah

Sumber: trashthat.net

Perlu adanya pemisahan antara sampah kering dan sampah daur ulang di dapur. Sampah daur ulang ini yang seharusnya dibuang setiap hari tanpa menunggu penuh. Sampah pun tidak hanya dibuang ke tempat pembuangan saja, tapi juga harus dibersihkan tempat dan area sekitarnya. Supaya tidak meninggalkan bau dan sisa – sisa sampah.

Membersihkan Bak Cuci Piring

Sumber: pristinehome.com.au

Meskipun selalu terkena air dan sabun, bak cuci piring pun juga dapat kotor. Sisa air sabun yang tidak dapat mengalir, justru mengendap dan menimbulkan noda baru. Oleh karena itu, setelah mencuci piring kamu juga bisa membersihkan area sekitarnya dengan lap, sehingga kering dan bersih.

Membersihkan Lantai

Sumber: KyStock dari Shutterstock

Sentuhan terakhir untuk membersihkan dapur adalah membersihkan lantai. Setelah mengelap semua bagian, tentu kotoran akan jatuh ke lantai. Sehingga, kamu harus menyapunya hingga bersih, setelah itu mengepelnya.

Dan mungkin kamu membutuhkan lebih dari cairan pel untuk membersihkannya. Karena terkadang, noda – noda membandel justru mengendap di lantai. Sehingga kamu membutuhkan soda kue untuk mengangkat noda – noda membandel tersebut.

Baca juga: 6 Tips Membeli Rumah

Itulah tips untuk membersihkan dapur. Jika dapur bersih, tentu makanan akan lebih higienis dan sehat, bukan?

1 comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *