Kelebihan-kuliah-online

Kelebihan dan Kekurangan Mengikuti Kuliah Online

Posted on

Kuliah online ternyata kini menjadi salah satu alternatif bagi yang mempunyai kesibukan kerja yang cukup padat, namun masih ingin menuntut ilmu ke jenjang lebih tinggi. Hal ini semakin didukung dengan semakin berkembangnya teknologi modern seperti internet. Perkuliahan yang dulu hanya dilakukan secara tatap muka langsung antara mahasiswa dan dosennya, kini bisa dilakukan secara online. Sang dosen dan mahasiswanya hanya dipertemukan via internet.

Begitu juga sistem pembelajaran sekaligus diskusi maupun ujiannya. Hal ini semakin membuat belajar menjadi lebih mudah, efektif, dan pastinya efisien. Namun, meskipun banyak kelebihan yang didapat dengan mengikuti perkuliahan online, ada beberapa kekurangan yang dimiliki sistem pembelajaran seperti ini. Berikut ini beberapa kelebihan dan kekurangan perkuliahan secara online.

Kelebihan Kuliah secara Online

e-learning
Sumber: 3.bp.blogspot.com

Ada banyak sekali kelebihan yang dimiliki perkuliahan secara online. Itulah mengapa banyak orang yang lebih memilih metode pembelajaran ini daripada konvensional, terlebih bagi mereka yang mempunyai kesibukan lain di jam kerja. Berikut ini beberapa kelebihan tersebut:

  1. Mahasiswa bisa mengikuti pembelajaran ini di mana pun dan kapan pun sesuai keinginannya, asalkan mempunyai akses internet.
  2. Pembelajaran dapat dilakukan dengan lebih menghemat biaya maupun waktu.
  3. Mahasiswa dapat memilih materi pembelajaran sendiri sesuai tingkat kemampuannya.
  4. Mahasiswa lebih fleksibel dalam melakukan tanya jawab, baik kepada teman sekelas maupun mentornya, melalui media chatting yang disediakan.
  5. Waktu pembelajaran lebih singkat daripada perkuliahan konvensional, asalkan mahasiswa disiplin dan bersungguh-sungguh.
  6. Mahasiswa dapat mereview pembelajaran secara berulang-ulang jika memang belum paham karena materi sudah tersimpan di dalam komputer.
  7. Mahasiswa mendapatkan pengalaman gaya belajar yang berbeda dengan berbagai aktivitas pembelajaran online.
  8. Mahasiswa mempunyai keterampilan TIK saat melakukan semua aktivitas pembelajaran.
  9. Pembelajaran tidak tergantung dari kehadiran dosen atau mentor.
  10. Mahasiswa menjadi lebih aktif dalam menggali ilmu.
  11. Mahasiswa menjadi terlatih lebih mandiri, kreatif, bertanggung jawab dalam studinya, hingga mempunyai kepercayaan diri yang tinggi.

baca juga: Mitos Dan Fakta Seputar Jurusan Hukum

Kekurangan Kuliah secara Online

Tidak ada gading yang tak retak. Begitu pun dengan perkuliahan online ini. Meskipun ada banyak sekali kelebihan yang dimilikinya, metode pembelajaran ini juga tidak lepas dari beberapa kekurangan yang dimilikinya. Berikut ini beberapa kekurangan tersebut:

  1. Sangat tergantung dari kedisiplinan mahasiswa. Mahasiswa yang tidak mempunyai motivasi tinggi serta tidak disiplin, sudah pasti akan tertinggal dalam pembelajarannya.
  2. Mahasiswa menjadi bermasalah dalam interaksi sosialnya karena terbiasa hidup sendiri.
  3. Karena sangat tergantung pada internet, maka begitu koneksi internet lambat atau bahkan terputus, membuat mahasiswa menjadi frustrasi yang ujung-ujungnya membuat pembelajaran menjadi terbengkalai.
  4. Mahasiswa diharuskan untuk mempelajari aplikasi yang disediakan oleh bimbingan online yang diikutinya. Hal ini akan memberi beban lain selain materi perkuliahan itu sendiri.
  5. Mahalnya perangkat komputer atau gadget untuk sebagian kalangan, membuat pembelajaran ini tidak bisa diakses oleh semua orang yang membutuhkannya, terlebih di daerah terpencil yang jauh dari sinyal internet.
  6. Beberapa mata kuliah tidak bisa diterapkan dalam bentuk online. Ini artinya, pembelajaran ini tidak bisa mencakup seluruh mata kuliah yang seharusnya diterima mahasiswa.

baca juga: 5 Cara Membuat Ringkasan Kuliah yang Mudah

Namun, apa pun itu, metode perkuliahan online merupakan metode pembelajaran yang cukup membantu bagi kamu yang tidak mempunyai banyak waktu untuk menambah keilmuwannya. So, bagi yang ingin mengembangkan diri, jangan ragu untuk mengikuti metode kuliah online.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *